KARO - Pasca terjadinya erupsi dan guguran awan panas Gunung Api Sinabung yang terletak di Kabupaten Karo, Provinsi Sumatera Utara (Provsu), Selasa (02/03/2021).
Organisasi wartawan Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Karo spontan membagikan masker bagi warga desa terdampak material debu vulkanik.
"Kegiatan ini dilakukan merupakan bentuk kepedulian SMSI Karo terhadap warga desa terdampak. Memang aksi kita tidak sebanding dengan apa yang dirasakan masyarakat terdampak. Namun setidaknya bisa sedikit berbagi antar sesama, " ujar Ketua SMSI Karo, David Barus didampingi Sekretaris Micky Maliki SE, Wakil Sekretaris Jusranta Surbakti dan Bendahara Sarjana Ginting.
Dikatakan David, kedepan pihaknya akan menyempatkan waktu untuk berbuat hal yang sama. Diharapkannya juga, pihak yang lain atau dermawan dapat tergugah hatinya untuk membantu meringankan beban warga desa terdampak.
"Semoga yang lain dapat tergugah hatinya untuk membantu warga terdampak. Kita lihat, ladang yang ditanami juga bakal gagal panen. Kan kasihan, " ujar David.
Selain itu, ia juga menghimbau agar masyarakat yang beraktifitas baik didalam maupun luar rumah dapat menggunakan masker. "Tetap pakai masker, sebelum material debu yang memenuhi atap rumah dan areal pertanian dapat dikendalikan. Dengan harapan akan turun hujan agar debu bisa terurai, " harapnya.
Pantauan wartawan, disejumlah desa yang terdampak debu vulkanik, warga sudah mengetahui tindakan yang harus dilakukan dengan bergotong royong melakukan penyiraman di atap rumah dan badan jalan.
Tampak terlihat juga, para petugas dari BPBD Karo, TNI/ Polri berjibaku melakukan tindakan dengan mengerahkan sejumlah mobil damkar dan mobil tangki air untuk melakukan penyiraman disepanjang jalan.
(Anita Theresia Manua)